Apa Saja Varian Drip Coffee dari E’ls Coffee?

Drip Coffee memiliki sepuluh varian yang tentunya memiliki ciri khas masing-masing. Berikut varian-varian Drip Coffeeyang bisa kamu coba dan nikmati di rumah maupun di kantor:

Drip Coffee merupakan bubuk kopi special yang dikemas eksklusif menjadi sajian kopi drip siap seduh, sehingga praktis dibawa pergi dan instan untuk diseduh di mana pun, hanya perlukan air panas dan cangkir.

Drip Coffee memiliki sepuluh varian yang tentunya memiliki ciri khas masing-masing. Berikut varian-varian Drip Coffee yang bisa kamu coba dan nikmati di rumah maupun di kantor:

Lanang Peaberry

Kopi robusta berasal dari biji tunggal di setiap buahnya. Maka, kopi ini disebut sebagai kopi laki – laki yang dalam bahasa jawa Lanang. Kopi Lanang memiliki rasa yang kuat dengan body yang tebal. Kopi Lanang memiliki aroma kacang–kacangan dan tanah yang khas. Serta, memilki tingkat keasaman yang rendah.

Kintamani

Kopi Kintamani merupakan varietas kopi Arabika yang berasal dari Kintamani, Bali. Kopi Kintamani yang ditanam pada ketinggian 900mdpl. Memiliki tingkat keasaman dan body yang sedang. Rasa kopi kintamani ke arah citrus. Serta memiliki Aroma kopi kuat dan manis.

Java Mocha

Kopi java mocha merupakan varietas kopi dengan jenis robusta yang berasal dari daerah jawa tengah, memiliki cita rasa yang unik dan juga ringan. Java Mocha memiliki tingkat keasaman yang sangat rendah.  Kopi ini memiliki aroma yang dihasilkan malt dan kacang dan rasa dark chocolate. 

Lampung

Kopi lampung merupakan varietas kopi robusta yang berasal dari Lampung. Kopi Lampung memiliki mbody yang tebal, tingkat keasaman yang rendah. Serta kopi Lampung memiliki aroma yang dihasilkan kacang-kacangan dan aroma tanah yang khas.

Aceh Gayo

Kopi gayo merupakan varietas kopi arabika yang menjadi salah satu komoditi unggulan yang berasal dari Dataran Tinggi Gayo, Aceh. Kopi ini memiliki keasaman yang sedang, dengan aroma fruity dan floral. Kopi ini juga memiliki body yang bertekstur dengan cita rasa rempah – rempah.

Wamena

Kopi Wamena merupakan varietas kopi arabika yang berasal dari Wamena, Papua. Kopi ini memiliki tingkat keasaman yang sedang dengan aroma cokelat dan floral, body tebal dengan rasa rempah di akhir.

Pagar Alam

Kopi Pagar Alam terletak di lereng Gunung Dempo, sekitar 200 kilometer dari Palembang. Udara pegunungan yang sejuk cocok untuk tanaman kopi sehingga kawasan ini dikenal sebagai penghasil kopi nikmat sejak zaman Belanda. Jenis kopi yang ditanam di Pagar alam adalah kopi Robusta

Flores

Kopi flores robusta merupakan kopi yang berasal dari Flores, Nusa Tenggara Timur. Kopi Flores memiliki aroma floral dan kacang. Kopi Flores memiliki tingkat keasaman yang rendah.

Toraja

Kopi Toraja merupakan Kopi yang berasal dari Tana Toraja, Sulawesi. Kopi Toraja memiliki tingkat keasaman sedang, nutty, warm pedas, manis dan aftertaste yang lama, yang akan bertahan di langit-langit selama beberapa menit.

Mandheling

Kopi mandheling mempunyai aroma yang sangat pedas, tingkat keasaman sedang, bold, seimbang dengan aftertase yang baik. Daerah penghasil kopi Mandheling berada di sekitar dataran tinggi Danau Toba, sebuah danau besar dengan panjang 100 km dan lebar 30 km, ketinggian permukaan sekitar 900 meter. Merupakan danau vulkanik terbesar di dunia hasil letusan super vulkanik yang terjadi 69.000-77.000 tahun lalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *